Semarak Harlah NU 101 di PCNU Kab. Pasaman Barat untuk Indonesia

0

 

Pasaman Barat---Helat Harlah ke 101 Nahdlatul Ulama di Kabupaten Pasaman Barat digelar di Pondok Pesantren Al-Muttaqiin, Jorong Situmang, Nagari Salingka Muaro, Kecamatan Sungai Aur, Kamis 1 Februari 2024.


Antusias masyarakat dan warga NU daerah itu tampak dalam momen setahun sekali tersebut. Zikir dan doa bersama, tertuju pada harapan agar Pemilu yang tinggal 12 hari lagi, bisa berjalan sesuai harapan bersama.


Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) setempat yang menggelar acara harlah itu, sekalian syukuran dan menyematkan nama Muhammad Nashir Bin Nasrullah Sudirman kepada putra Ketua PCNU KH. Nasrullah Sudirman yang baru beberapa hari ini lahir ke dunia.


Zikir dan doa, dilanjutkan makan siang bersama menjadi momen terindah dalam memaknai hari lahir Nahdlatul Ulama itu sendiri.


Pengurus PCNU, Banom dan Lembaga di lingkungan NU se-Pasaman Barat ikut memeriahkan kegiatan ini.


Kapolres, Ketua KPU dan Kepala Kankemenag, niniak mamak alim ulama, cadiak pandai dan tokoh masyarakat, tampak bersuka ria, memeriahkan Harlah NU di pesantren tersebut. 


Ketua PCNU Pasaman Barat KH. Nasrullah Sudirman menyebutkan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyukseskan dan mengawal jalannya pesta rakyat, pesta demokrasi. 


"Kita ingin, Pemilu 14 Februari ini berjalan dengan baik, aman dan damai," katanya.


Para buya dan santri ikut melantunkan zikir dan doa, dengan tema: "Zikir dan Do'a Bersama Menuju Pemilu Damai Dari Pasaman Barat Untuk Indonesia".


Harlah ditutup dengan jamuan makan bersama sambil menyematkan nama kepada putera Ketua PCNU Pasaman Barat yang baru lahir dengan nama Muhammad Nashir Bin Nasrullah Sudirman.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top